Rabu, 29 September 2010

MUSIK SEBAGAI TERAPI


DAPAT DIRASAKAN LANGSUNG PROSESNYA
Musik sebagai bentuk terapi seni yang mudah didapat, dan murah, namun tidak setiap musik punya kemampuan menyembuhkan. Bagaimana dengan anda sering mendengarkan music klasik, kemungkinan besar anda akan terhindar dari banyak macam penyakit. Untuk tetap bugar memang diperlukan olah raga, dan lebih bagus lagi apabila diselingi dengan mendengarkan musik .
Musik memang terapi yang dapat dirasakan langsung prosesnya. Seperti halnya menonton teater atau membaca karya sastra, bisa menjadi terapi bagi kesehatan anda. Begitu juga mendengarkan musik, emosi terpengaruh karena seni, dan fisik kita mendapat pengaruh langsung dari emosi. Musik sama pentingnya dengan makan dan minum. Nikmati musik dengan ritme yang berganti2, musik tetap akan membuat segar.
Musik bisa mengurangi rasa sakit, membantu menghadapi stress, menenangkan deppresi, juga meningkatkan daya ingat dan menstimulasi system kekebalan tubuh. Ternyata hasil penelitian memang begitu seperti apa yang disampaikan Asosiasi Terapi Musik Amerika Serikat. Terapi musik tidak selalu berdiri sendiri, sering merupakan komplementer dengan terapi medis, Juga besar fungsinya sebagai bantuan psikologis.

Selasa, 21 September 2010

MERAWAT KULIT


WAJAH IBARAT DAFTAR ISI KEPRIBADIAN SESEORANG
Iklan di media saat ini lebih banyak didominir oleh kosmetik2 baik yang menghaluskan kulit, mengencangkan otot, menjaga kelembaban kulit agar tetap kelihatan segar dan mulus, ada yang memutihkan kulit ini tentunya hanya disini kalau di Afrika tentunya sedikit peminatnya . Untuk merawat kulit tentu tidak cukup hanya dengan mandi, karena terlalu banyak menggunakan sabun akan membuat kulit menjadi kering, manfaat
Senyum

sungguhnya dari krim kulit serta lotion adalah meminyaki kulit bagian luar dan melindunginya terhadap kekeringan, sedangkan mandi sinar matahari itu baik tapi jangan berlebihan.

Kamis, 16 September 2010

MUSIK MENAMBAH WARNA HIDUP


ENERGI SUARA mampu membuat DUNIA LEBIH INDAH.
Tuntutan dari target pekerjaan /per usahaan, yang sangat mempengaruhi pola kehidupan sehari-hari, tuntutan segera dan cepat, harus berusaha extra keras sehingga menimbulkan rasa
CARLOS SANTANA : DENTINGAN MELODINYA MAMPU MEMBIUS PENDENGARNYA

kejenuhan yang memuncak dan selanjutnya stress. Itu adalah gambaran kehidupan masyarakat kota terutama, kota2 besar saat ini. Belum lagi ditambah kondisi dari keadaan sekitar kita, jalanan yang macet , cuaca yang sangat tidak bersahabat, siang hari panas menyengat mendadak hujan . sudah merupakan irama kehidupan ini.

Sabtu, 04 September 2010

PERTAHANAN UNTUK MENGHADAPI STRESS.


8 FAKTOR UNTUK MEMBANGUN PERTAHANAN TUBUH MENGHADAPI STRESS
Sukar tidur, pelupa dan cepat marah, lekas capek dan tertekan. Persoalan intinya adalah terlalu banyak stress. Apabila kesehatan terganggu, tekanan darah tinggi. Sakit kepala,punggung, gangguan pada kulit, perut mules. Itu semua sebagian dari stress penyebabnya.
Seorang ahli kesehatan menganggap tidak ada salahnya dengan sedikit stress dalam kehidupan ini, karena tubuh kita diciptakan sedemikian rupa untuk menghadapi stress. Oleh suatu mekanisme yang ajaib didalam tubuh kita dalam tempo beberapa detik kita akan siaga merah menghadapi suatu tantangan, ancaman atau situasi yang menggoncangkan. Ini disebut respon lari atau lawan. Dengan energy extra kewaspadaan yang timbul spontan kita dapat, menghadapi situasi itu dan kemudian terlepas. Tubuh akan relaks dan kembali ke fungsi normal.